MANADO, BAROMETERSULUT.com – Match day ketiga Liga Champions Grup antara tuan rumah Real Madrid vs Inter Milan di Alfredo Di Stefano Stadium Madrid, Rabu (04/10/2020) dinihari mulai pukul 04.00 WITA terasa begitu krusial.
Pasalnya, dua tim dengan reputasi tinggi di Eropa ini akan saling menghindari posisi juru kunci klasemen sementara Grup B di akhir putaran pertama ini.
Posisi tim tamu Inter Milan saat ini masih lebih baik dengan memiliki 2 poin dari 2 laga. Sedangkan Madrid baru memiliki 1 poin dari 2 pertandingan.
Tentu, sebagai tuan rumah Madrid tak ingin kehilangan poin di kandang sendiri dari laga ini. Peraih Juara Liga Champions 13 kali ini bakal berjuang keras untuk naik ke posisi lebih baik di klasemen sebelum memasuki putaran kedua.
Zinedine Zidane pelatih Madrid tentu sudah menyiapkan strategi yang tepat bagi Sergio Ramos dan kawan-kawan agar mampu memenangkan laga penting ini.
Kekalahan dari Shaktar Donetsk di pertandingan pertama di kandang sendiri jangan sampai terulang lagi saat menghadapi Inter.
Sebaliknya, Inter Milan sekalipun tim tamu, ternyata memiliki rekor pertemuan head to head yang lebih baik saat bertemu Madrid.
Tim asuhan Pelatih Antonio Conte ini bakal datang dengan rasa percaya yang tinggi ke Madrid.
Kedua tim ini secara mengejutkan, usai laga kedua saat ini berada di peringkat ketiga dan keempat klasemen sementara. Dua posisi teratas kini di tempati Shaktar Donetsk dengan 4 poin, disusul Bayern Moenchen Gladbach dengan 2 poin di posisi kedua.
Bagaimana hasil akhir laga ini? Menarik untuk dinantikan. Apakah Madrid mampu keluar dari zona papan bawah, ataukah tetap di posisi juru kunci sebelum masuk putaran kedua nanti.
Prakiraan Skuad Madrid:
Kiper:
Thibaut Courtouis (1)
Belakang:
Dani Carvajal (2), Sergio Ramos (4), Rafael Varane (5), Nacho (6)
Tengah:
Toni Kroos (8), Luca Modric (10), Marco Asensio (11), Marcelo (12)
Depan:
Eden Hazzard (7), Karim Benzema (9)
Manajer: Zinedine Zidane
Prakiraan Skuad Inter Milan:
Kiper:
Samir Handanovich (1)
Belakang:
Stefano de Vrij (6), Achraf Hakimi (2), Aleksandar Kolarov (11), Andrea Ranocchia (13)
Tengah:
Roberto Gagliardini (5), Radja Nainggolan (44), Stefano Sensi (12), Mattias Vecino (8)
Depan:
Romelu Lukaku (10), Ivan Perisic (14)
Manajer: Antonio Conte
(kim)