Wali Kota Manado- Kepala BPKP- Dirut BSG Teken MOU Pemanfaatan Aplikasi Kas Daerah Berbasis Digital

Manado,BAROMETERSULUT.com- Walikota Manado Andrei Angouw melakukan pertemuan dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Utara Gorontalo (SulutGo) diruang kerja Walikota.

Pertemuan ini dalam rangka penandatanganan Memory of Understanding (MOU) antara Pemerintah Kota Manado dengan BPKP dan Bank SulutGo tentang Pemanfaatan Aplikasi Kas Daerah Secara Online System yang terintegrasi dengan Aplikasi Financial Manajement Information System (FMIS)/Simda Nex Generation dalam rangka Peningkatan Pelayanan Pengelolaan Keuangan Pemerintah Kota Manado.

Adapun Nota Kesepahaman ini ditanda tangani langsung oleh Walikota Manado Andrei Angouw selaku pihak pertama dan pihak kedua Kepala BPKP Beligan Sembiring serta pihak ketiga Dirut Bank SulutGo Revino M.Pepah.

Baca juga:  Terbanyak ! 14 Siswa SMA Bolangitang Barat Lolos Paskibraka, Satu Ke Provinsi Sulut

Diketahui Hadir mendampingi Walikota Kepala Badan Keuangan Dr. Bart Assa S.T.,M.T, Kadis PUPR John Suwu, Kabag Protokol Innov Walelang, Kabid Glad Taliawo, dari BPKP dan Bank BSG hadir Direktur Utama dan beberapa petinggi Bank SulutGo.(*/nando)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *