Bolmut, BAROMETERSULUT.com – Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Depri Pontoh, mengingatkan kepada Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa dan Kelurahan se-Bolmut untuk segera menindaklanjuti prmanfaatan pekarangan.
Imbauan itu menyusul penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bolmut dalam upaya penanganan inflasi tahun 2022 akbat kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).
“Saya akan turun melakukan monitoring langsung, apakah benih yang dibagikan ini benar-benar ditanam,” tegas Depri, Jum’at (14/10/2022).
Bupati Dua periode itu kemudian memberikan support kepada seluruh Ketua TP-PKK Desa dan Sangadi sebagai contoh dan tauladan masyarakat di desa masing-masing.
“Sangadi dan Ketua PKK Desa harus jadi contoh, harus jadi tauladan. Ajak masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan, dimulai dari pekarangan rumah Sangadi,” imbau Depri.
Selain ditanam langsung di tanah, benih hortikultura yang sudah dibagikan itu lanjut Depri, dapat memanfaatkan media tanam seperti polybag apabila halaman rumah sudah sebagian besar berlantai beton atau paving block.
“Kalau halaman sudah pakai paving atau sudah dicor, gunakan polybag untuk menanam,” ujarnya solutif.
Sebagaimana diketahui, Pemerintah Kabuoaten (Pemkab) Bolmut sudah melaksanakan penyaluran Bansos penanganan inflasi dampak kenaikan harga BBM.
Penyaluran tersebut dilaksanakan selama Dua hari secara marathon di Enam Kecamatan yang terpusat di Kantor Camat masing-masing.
Pada penyaluran itu, salah satu yanag dibagikan, benih hortikultura dan pupuk serta bahan pertanian, yang secara teknis dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bolmut.
(Theo)