Walikota Manado Ajak Warga Kota Sukseskan Ajang Manado Fiesta 2017

UPHOTO_20170901_153204(2)
MANADO,Barometersulut.com- Dalam rangka pelaksanaan iven spektakuler Manado Fiesta 2017 yang akan digelar pada Selasa (02/09/2017),Walikota Manado Dr Ir GS Vicky Lumentut SH,MSi,DEA yang didampingi Wakil walikota Mor Bastiaan SE Jumat (1/9/2017) menggelar Konprensi Pers di Gedung Youth Centre Manado.

Walikota Manado yang akrab disapa GSVL kepada sejumlah wartawan lokal dan nasional pada kesempatan itu antara lain memaparkan bahwa Iven ini merupakan salah satu implementasi visi dan misi Manado Kota Cerdas selama 5 tahun kedepan.”Kegiatan akbar ini merupakan penjabaran visi dan misi pemerintah kota Manado khususnya dalam bidang Pariwisata.”ujar GSVL.

Dia menambahkan, pelaksanaan Manado Fiesta ini pada prinsipnya merupakan puncak dari berbagai iven pariwisata yang dilaksanakan,dimana kata GSVL bahwa hingga saat kebijakkan bidang pengembangan dan pembangunan pariwisata Kota Manado sinergis dan mendukung penuh kebijakkan Presiden RI melalui pencanangan target 29 juta kunjungan wisatawan dan sangat sejalan dengan konsep serta upaya Gubernur Provinsi Sulut Olly Dondokambey SE yang mendorong kunjungan wisatawan dari Tiongkok serta mendukung terbukanya destinasi wisata yang aman,nyaman dan indah.”Kegiatan Manado Fiesta ini sejalan dengan komitmen Gubernur Sulut dan Menteri Pariwisata untuk mendorong peningkatan kunjungan wisatawan ke Sulut,khususnya Kota Manado.”ungkapnya.

Baca juga:  DPD PINKAN Sulut Bakal Gelar "North Sulawesi Kolintang Festival 2022", Panitia Pelaksana Gelar Rapat Perdana

Lebih jauh Walikota memaparkan bahwa iven Manado Fiesta ini akan berlangsung selama 10 hari,yakni dari tanggal 2 hingga tanggal 10 September,dimana seremonial pembukaan akan digelar di Sindulang Boulevard II yang akan dimeriahkan dan tandai dengan parade 35 kendaraan hias yang dihias dengan biota laut yang ada taman laut Bunaken.

“Kegiatan ini akan mengusung Tema Manado Rumah Kita Bersama, Lestarikan Taman Laut Bunaken, pemerintah kota Manado mengedepankan hidup rukun.”tutur GSVL sambil berharap kegiatan ini akan menjadi pemicu pertumbuhan ekonomi masyarakat dan pemerintah kota Manado dalam bidang Pariwisata.

Pada akhir kegiatan konprensi pers itu Walikota GSVL berharap agar para jurnalis melalui tulisan dan karya jurnalistiknya untuk membantu mengingatkan agar warga kota Manado menjaga 3 hal penting yaitu kebersihan, keamanan serta menjaga dan meningkatkan kerukunan antar umat beragama.”Melalui kesempatan ini saya menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat kota Manado untuk turut mendukung kesuksesan kegiatan ini dengan memperhatikan dan melaksanakan tiga hal yakni kebersihan kota,keamanan dan kenyamanan serta kerukunan antar sesama warga kota.”tandas GSVL sambil meminta agar para jurnalis membantu kesuksesan pelaksanaaan kegiatan ini sesuai dengan fungsinya.

Baca juga:  Olly Dondokambey Minta Bakamla Amankan Rute Pelayaran Davao-Bitung

Kegiatan Konprensi Pers ini turut dihadiri juga para kepala SKPD terkait kepala dan Staf ahli serta Kabag Humas pemerintah kota Manado.(Regina.TS)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *