Manado,BS-Komunitas wartawan perempuan di Sulut yang tergabung dalam Forum Jurnalis Perempuan Indonesia(FJPI) Sulut mengandeng Jurnalis Pariwisata Sulut(Jutsu) dan Korem 131/Santiago melalui jajaran Kodim 1302/Minahasa,Jumat(15/7/2016) melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan di Danau Konde,Minahasa Tenggara.
Tim”serbu danau Konde” itu dilepas oleh Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Sulaeman Agusto diwakili Kasi Intel Korem 131/Santiago Kolonel Inf Ario.P diMakorem 131/Stg.
Kasi Intel Koren 131/Santiago Kolonel Inf Ario.P dalam arahan singkatnya bagi puluhan wartawan perempuan itu menegaskan,persoalan menjaga dan melestarikan lingkungan khususnya kawasan wisata,bukanlah semata-mata tanggung jawab pemerintah daerah setempat,akan tetapi menjadi kewajiban moral semua komponen masyarakat termasuk para pekerja pers dan pengunjung lokasi wisata didaerah ini.”Atas nama Danrem 131/Santaigo saya menyatakan apresiasi yang tinggi atas gagasan kegiatan ini yang merupakan bentuk kepedulian terhadap kelestarian dan kebersihan lingkungan”tandasnya sambil menambahkan kegiatan ini sinergis dengan kegiatan rutin “Jumpa berlian”yang wajib dilaksanakan oleh jajaran TNI-AD didaerah ini.
Adapun sasaran kegiatan dua komunitas wartawan perempuan ini dipusatkan di lokasi danau konde Kabupaten Minahasa Tenggara,dimana dalam teknis pelaksanaan kegiatan bersih-bersih lingkungan ala jurnalis perempuan sulut ini”berkolaborasi” dengan kegiatan Jumpa berlian jajaran Kodim 1302/Minahasa yang dikomandoi Dandim Letkol Czi M. Andhi Kusuma.
Kegiatan ini didukung sepenuhnya jajaran Korem 131/Santiago dan Kodim 1309/Manado dengan mensuport masing-masing satu Unit kendaraan dinas(bus).
Rombongan jurnalis perempuan di Sulut dipimpin langsung ketua FJPI Sulut Jein Rondonuwu dan didampingi Kepala penerangan Korem(Kapenrem)131/Santiago Mayor Inf Fathan Ali.
Sementara itu,Kapenrem 131/Santiago Mayor Fathan Ali menegaskan,dukungan Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Sulaeman Agusto,Dandim 1309/Manado Letkol Arm Johanes Toar Pioh dan Dandim 1302/Minahasa Letkol Czi M.Andhi Kusuma terhadap kegiatan ini sangat beralasan,yang pertama sinergis dengan program prioritas “Jumpa Berlian”dan kedua insan pers adalah mitra TNI-AD didaerah ini.”Pada prinsipnya kegiatan ini adalah bentuk kemanunggalan positif antara jajaran Korem 131/Santiago dengan rekan-rekan jurnalis didaerah ini”tandas Fathan dengan gaya khasnya.(Regina Sambul)