Pdt Sumakul Minta Calon Kepala Daerah Teladani Raja Salomo, Daud dan Yusuf.

Tomohon,BS- Sedikitnya 20 orang calon kepala daerah warga GMIM yang ikut pemilihan kepala daerKantor-Sinode-GMIMah tahun 2015 ini,Senin(7/9) menerima pengutusan oleh ketua Sinode BPMS GMIM Pdt Dr HWB Sumakul di kantor Sinode GMIM,Tomohon.
Pdt Sumakul dalam khotbah singkatnya menegaskan agar semua warga mengandalkan TUHAN,” pintah Sumakul yang diamini oleh seluruh calon kepala daerah yang akan bertarung Pilkada bulan Desember 2015 mendatang.
Selain memberikan motivasi iman lewat pembacaan dan urain firman TUHAN yang dikutif dari kitab Injil Matius: 10-16, yang intinya menceritakan seputar pengutusan para nabi-nabi untuk melayani pekerjaan TUHAN” Menjadi pelayan TUHAN bukan pekerjaan dan panggilan yang mudah, demikian juga tantangan menjadi pemimpin rakyat didaerah ini, tetapi untuk menjadi dasar dan tuntutan iman maka seorang pemimpin harus mampu bijak seperti Raja Salomo,kuat seperti Raja Daud hingga mampu meneladani sikap dari seorang Yusuf,” ungkap orang nomor satu di jajaran Sinode GMIM itu dengan gaya khasnya.
Selain dihadiri oleh hampir seluruh petinggi Sinode GMIM, ibadah pengutusan yang berlangsung khusuk dan hikmat itu,dihadiri oleh sekira 20 orang calon pemimpin daerah ini yang terdiri dari calon Gubernur/wakil Gubenur,Walikota/Wakil Walikota serta Bupati dan wakil Bupati khusus warga Jemaat GMIM.(nando)

Baca juga:  Spesialis Pencurian Tabung LPG Subsidi Ditangkap Polisi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *