Manado,Barometersulut.com– hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia (LIPI) menempatkan Ganjar Pranowo di posisi teratas dengan 34 persen suara. Calon Presiden (Capres) PDI-Perjuangan (PDIP) ini, unggul atas Capres Gerindra Prabowo Subianto dan Capres Nasdem Anies Baswedan dengan masing-masing 31,7 persen dan 25,2 persen.
Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling. Adapun margin of error survei +/- 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%.
Responden diberi pertanyaan ‘Jika pemilihan presiden diadakan sekarang, siapa yang akan Ibu/Bapak pilih sebagai presiden di antara nama-nama berikut?’. Hasilnya, Ganjar menempati posisi tertinggi dengan angka 34%.
“Jadi saya mengatakan meskipun ada dinamika di bulan April , tapi ketiga calon masih memiliki potensi unggul artinya 3 nama ini tidak ada yang menang satu putaran,” ujar peneliti utama Indikator, Burhanuddin Muhtadi, dalam konferensi pers secara virtual, Minggu (30/4/2023).
Dibawah ini data terkait elektabilitas simulasi 3 nama capres:
Ganjar Pranowo 34,0%
Prabowo Subianto 31,7%
Anies Baswedan 25,2%
TT/TJ 9,1%
Kemudian survei indikator menyodorkan simulasi 35 nama semi terbuka. Hasilnya, nama Ganjar berada paling atas diikuti Prabowo dan Anies Baswedan.
“Responden mengerucut ke nama-nama ini, Ganjar 27,5 persen unggul tidak signifikan dibanding peringkat kedua Prabowo Subianto, Anies Baswedan di peringkat ke tiga top 3 yang double digit,” kata Burhanuddin.
Berikut ini elektabilitas 35 nama capres:
Ganjar Pranowo 27,5%
Prabowo Subianto 25,1%
Anies Baswedan 18,8%
Ridwan Kamil 6,8%
AHY 2,4%
Sandiaga Uno 2,0%
Mahfud Md 1,3%
Airlangga Hartarto 0,9%
Gibran Rakabuming 0,9%
Khofifah Indar Parawansa 0,8%
Erick Thohir 0,7%
Hary Tanoesoedibjo 0,5%
Ma’ruf Amin 0,5%
Puan Maharani 0,4%
Andika Perkasa 0,4%
Bambang Soesatyo 0,2%
Surya Paloh 0,2%
Sri Mulyani Indrawati 0,2%
Susi Pujiastuti 0,2%
Ahmad Syaikhu 0,1%
Tri Rismaharini 0,1%
Gatot Nurmantyo 0,0%
Habib Rizieq 0,0%
Bahlil Lahadalia 0,0%
Budi Gunawan 0,0%
Dudung Abdurachman 0,0%
Muhammad Mardiono 0,0%
La Nyalla Mataliti 0,0%
Moeldoko 0,0%
Muhaimin Iskandar 0,0%
Nadiem Makarim 0,0%
Salim Segaf Al-Jufri 0,0%
Tito Karnavian 0,0%
Ust Abdul Somad 0,0%
Zulkifli Hasan 0,0%
Lainnya 0,7%
Diketahui survei ini dilakukan sebelum PDIP mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024. Diketahui, PDIP mendeklarasikan Ganjar sebagai capres pada 21 April 2023.
Survei digelar 11-17 April 2023 terhadap 1.220 responden, dengan cara wawancara tatap muka oleh pewawancara yang terlatih.(nando)