Serahkan Bansos Penanganan Inflasi, Wabup Bolmut Dorong Pemanfaatan Pekarangan

Bolmut, BAROMETERSULUT.com – Wakil Bupati (Wabup) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Amin Lasena, secara simbolis kembali menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) Penanganan Inflasi tahap Dua, Senin (14/11/2022) bertempat di Aula Kantor Camat Pinogaluman.

Bansos yang difokuskan kepada pengendara bentor, nelayan dan pelaku usaha itu diketahui sebagai kompensasi akibat pengalihan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) oleh pemerintah.

Bacaan Lainnya

Dalam arahannya Wabup Amin, berharap bansos tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

“Manfatkan bantuan ini, gunakan untuk berbelanja bahan kebutuhan. Jumlahnya memang tidak banyak, tapi saya berharap dapat meringankan beban masyarakat,” harap Amin.

Baca juga:  Resmikan 3 Bangunan Mako Polres Baru, Kapolda Sulut: Tingkatkan Pelayanan Lebih Baik Lagi

Dikatakannya, pertumbuhan inflasi yang terjadi akibat resesi ekonomi global, cukup mempengaruhi daya beli masyarakat, akan tetapi di Bolmut dampak inflasi tersebut tidak terlalu berpengaruh.

“Meskipun demikian, saya mengaja kepada seluruh masyarakat untuk memanfaatkan lahan tidur maupun halama rumah untuk ditanami tanaman kebutuhan pokok, misalnya cabe tomat, sayur-sayuran dan lain-lain,” imbau Amin.

Menurutnya, jika pekarangan rumah sudah ditanami denga tanaman kebutuhan pokok, maka pengeluaran bisa ditekan.

“Kan sudah ada cabe yang ditanam, maka kita tidak perlu lagi membeli, demikian juga dengan tanaman lainnya, sehingga uang bisa kita manfaatkan untuk yang lain, seperti biaya sekolah untuk anak-anak, atau yang lainnya,” tambah Amin.

Baca juga:  DKP Kebagian Rp. 443,7 Juta Dana Penanganan Inflasi

Terinformasi, penyaluran Bansos tersebut dilaksanakan secara serentak di Tiga Kecamatan, yakni Kecamatan Pinogaluman, Kaidipan dan Kecamatan Bolangitang Barat.

Terpantau, pada penyaluran Bansos itu turut dihadiri oleh unsur Kejaksaan Negeri (Kejari) Bolmut dan unsur Polres Bolmut serta Unsur TNI.

(Theo)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *