Rapat Paripurna LKPJ Bupati Tahun 2021, Ini Harapan Bupati Talaud Elly Lasut

Talaud, BAROMETERSULUT.com- Pemerintah Kabupaten Kepulauan Talaud menghadiri rapat paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati tahun anggaran 2021.

Adapun salah kegiatan rapat ini digelar di aula rapat DPRD Kepulauan Talaud, Selasa (29/03/2022).

Bupati Talaud Elly Engelbert Lasut dalam sambutannya menyampaikan, pengelolaan keuangan daerah merupakan keseluruhan proses perencanaan dan pertanggungjawaban yang dilakukan pemerintah dalam mewujudkan tertib administrasi keuangan.

“Kerelaan Pemerintah Pusat menyerahkan sebagian wewenang dan tanggung jawab kepada Pemerintah Daerah Kabupaten dan Kota menjadikan lebih mandiri dalam meningkatkan efisiensi, efektivitas dan akuntabel kinerja,” Elly Engelbert Lasut.

Elly menyadari, apa yang Pemda laksanakan selama tahun 2021 belum dapat memenuhi harapan semua pihak karena tuntutan dan perkembangan yang terus bergerak maju.

Baca juga:  Wawali Honandar Pimpin Rapat Bahas Kondisi Pasar Pinasungkulan

Untuk itu dia berharap, kinerja pemerintah daerah dapat memberikan pelayanan terbaik bagi publik.

“Membuka kesempatan masyarakat di daerah memberi diri serta berpartisipasi melalui lokal government yang tentunya bermuara pada kemajuan masyarakat lokal,” terang Elly.

Ia pun berharap, dengan adanya LKPJ Bupati tahun anggaran 2021, dapat meningkatkan kolaborasi eksekutif legislatif dalam menjalankan penyelenggaraan pemerintahan.

“Sehingga mempermudah dan memperlancar pencapaian cita-cita demi membangun daerah,” ujar dia.

Hadir dalam Paripurna tersebut, Jakop Manggole sebagai Pimpinan Sidang, unsur unsur Forkopimda, Sekertaris Daerah Yohanis Kamagi, Sekertaris DPRD Arvan Bawangun, Anggota DPRD dan Pejabat tinggi di lingkup Pemerintah Kabupaten Talaud.(nando)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *