MANADO,Barometersulut.com. Sebanyak 8 orang anggota Komisi I DPR RI yang dipimpin ketua Tim Mayjen TNI(Purn)Supiadin Arie Saputra, Kamis(1/12/2016) berada di Kota Manado dalam rangkaian kunjungan kerja persiapan peresmian Kodam XIII/Merdeka . Para tamu kunjungan spesifikasi itu disambut oleh Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Sulaiman Agusto.SIP.MM.
Brigjen TNI Sulaiman Agusto dalam kata-kata sambutan selamat datang antara lain memaparkan kondisi terkini kesiapan peresmian Kodam XIII/Merdeka,khususnya kesiapan fisik kompleks Makodam XIII/Merdeka di Teling,kota Manado.”Berdasarkan kondisi saat ini,kesiapan peresmian Kodam telah siap sesuai dengan penjadwalan dan arahan komando atas.”ujar Agusto,sapaan akrabnya.
Ditempat yang sama,Pangdam VII/Wirabuana diwakili Asisten Perencanaan Kodam VII/Wirabuana Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung SAp dihadapan para anggota Komisi I DPR RI itu memaparkan terkait dengan perkembangan Kodam XIII/Merdeka secara umum dan proses alih Kodal Korem 131/Santiago dan Korem 132/Tadulako dari Kodam VII/Wirabuana kepada Kodam XIII/Merdeka,yang direncanakan pada tanggal 20 Desember 2016 mendatang.
Kegiatan tatap muka tersebut dilaksanakan di aula Santiago Makorem,turut dihadiri calon Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito dan Kasrem 131/Santiago Kolonel Dadang Arif Abdurahman,SE.
Usai mendengarkan pemaparan terkait kesiapan peresmian Kodam XIII/Merdeka yang disampaikan oleh Danrem 131/Santiago dan Asisten Perencanaan Kodam VII/Wirabuana mewakili Pangdam VII/Wirabuana,sebelum bertolak kembali ke Jakarta tim anggota Komisi I DPR RI itu melihat langsung kondisi bangunan di kompleks Makodam XIII/Merdeka di Kelurahan Teling,Manado.
Secara terpisah,Calon Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito kepada Barometersulut.com Jumat(2/12/2016) mengatakan,setelah sempat tertunda pada bulan lalu,kini peresmian Kodam XIII/Merdeka direncanakan kembali pada tanggal 20 Desember 2016.”Jika tidak ada aral melintang rencana peresmian seperti tersebut diatas,dan bakal diresmikan oleh bapak Kasad.”tandas Jenderal Ganip sambil menegaskan pihaknya juga mengundang Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo untuk turut berkenan hadir pada momentum bersejarah itu.
Sementara itu,Kepala Pusat Penerangan(Kapuspen)TNI Mayjen Wuryanto ketika dikonfirmasi via pesan berbasis data membenarkan rencana peresmian Kodam XIII/Merdeka itu,dimana kata Wuryanto yang bakal meresmikan adalah Kepala Staf TNI Angkatan Darat(Kasad) Jenderal TNI Mulyono,dan soal kehadiran Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo hingga saat ini belum dapat dipastikan.”Ia Kodam XIII/Merdeka bakal diresmikan oleh Kasad pada tanggal 20 Desember 2016,kemungkinan akan dihadiri langsung oleh bapak Panglima TNI.”tandas Wuryanto.(Nando/Regina)