Wagub Viktor Serahkan 2.500 kg Beras Gratis di Acara Buka Puasa di Boltim

BOLTIM,Barometersulut.com – Wakil Gubernur Sulut, Dr Johannes Viktor Mailangkay, SH, MH bersama Istri Dr Merry Mailangkay-Kalalo SH, MH menghadiri Buka Puasa Bersama dengan Pemkab Boltim dan masyarakat menjelang Idul Fitri 1446 H 2025, Senin, 17 Maret 2025.

Wagub Viktor dalam Safari Ramadhan di Kabupaten Boltim menyerahkan 2.500 kg beras secara gratis kepada warga kurang mampu dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Bantuan diterima oleh Pemda selanjutnya di teruskan kepada warga.

Wagub Viktor memantau langsung Gerakan Pangan Murah (GPM) di Boltim agar membantu warga yang membutuhkan sembako.

Wagub Viktor merasa bersyukur bisa hadir di Boltim sekaligus memantau GPM tersebut.

Kegiatan GPM ini untuk mengantisipasi inflasi dan mengendalikan harga pangan.

Baca juga:  Sidang Kedua PHPU Kada di MK,KPU Minut Patahkan Dalil-Dalil Pemohon

Plt Kadis Pangan Sulut Franky Tintingon SSSTp, MSi, mengatakan GPM di Boltim banyak warga berbelanja kebutuhan Idul Fitri karena harga murah dan terjangkau.

Menurutnya beras dua merpati Rp45.000/5 kg, minyak goreng Rp13.000/kg, bawang merah dan putih Rp42.000/kg. Tepung terigu Rp10.000/kg, gula pasir dan jenis sembako dengan harga terjangkau.

GPM di Boltim adalah yang terakhir dilaksanakan, sedangkan di Bolmong Raya dan lima Kabupaten dan Kota sudah selasai dan berjalan dengan baik.

Usal di Bolmong Raya selanjutnya Kepulauan Sitaro Sangihe dan Talaud, juga Minahasa Raya.

GPM adalah kepedulian Pemda Sulut terutama menjelang hari raya Idul Fitri.(kartini)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *