Bupati Sangihe Michael Thungari Ajak Umat Muslim Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan

Tahuna, BAROMETERSULUT.com– Bupati Kepulauan Sangihe, Michael Thungari, bersama Wakil Bupati Tendris Bulahari, menghadiri buka puasa bersama dengan warga Muslim di Kabupaten Kepulauan Sangihe. Acara yang berlangsung pada Senin (03/03/2025) ini digelar di ruang serbaguna rumah jabatan bupati.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Thungari mengajak seluruh umat Muslim untuk senantiasa berbuat kebaikan selama menjalankan ibadah puasa Ramadan. Ia juga menekankan pentingnya bulan suci ini sebagai momen mempererat tali silaturahmi antarpemeluk agama di Sangihe.

Bacaan Lainnya
Baca juga:  Pj Bupati Sangihe Bahas Reformasi Birokrasi dan Status THL dengan Menteri PANRB

“Mari kita jadikan bulan suci Ramadan sebagai ajang untuk mempererat persaudaraan dan menjaga persatuan di Sangihe agar semakin kuat dan harmonis,” ujar Thungari.

Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kepulauan Sangihe Tendris Bulahari, unsur Forkopimda Kepulauan Sangihe, Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe Ny. Cherry S. Thungari Soeyoenus, S.E., Wakil Ketua TP PKK Ny. Agnes L. P. Bulahari Walukow, S.E., tokoh agama Islam, serta umat Muslim di Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *