Partai Nasdem Talaud Resmi Daftarkan Calon Legislatifnya Ke KPU Talaud

Talaud, Barometersulut.com– Setelah Partai Hanura dan Partai PDI Perjuangan, kini giliran Partai NasDem Kabupaten Talaud secara resmi mendaftarkan Bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Talaud, Kamis (11/5/2023).

Pendaftaran dipimpin langsung Ketua DPC Partai Nasdem Kabupaten Talaud Moktar Arunde Parapaga yang juga Wakil Bupati Kabupaten Talaud, diterima oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Talaud Aripatria Pandesingka yang juga di saksikan lima komisioner KPU lainya serta Bawaslu Kabupaten Talaud.

Terpantau sejumlah kader serta simpatisan Partai NasDem mengawal jalanya proses pendaftaran kali ini.

Ketua DPC Partai Nasdem Kabupaten Talaud Drs.Moktar Arunde Parapaga Mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Talaud yang telah menerima pengajuan nama nama calon legislatifnya sehingga oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Talaud Menyatakan Partai Nasdem Kabupaten Talaud dinyatakan lolos dan memenuhi persyaratan dalam pengajuan nama nama calon legislatifnya.

Baca juga:  Sonni Sumarsono Ajak Wisatawan "Mari Jo Kemanado"

Parapaga mengatakan NasDem ingin berada diposisi dua besar dalam Pemilu 2024. Dia berkata target NasDem untuk Kabupaten talaud 1 Fraksi yakni 9 kursi.

Moktar Arunde Parapaga menjelaskan alasan membidik jumlah kursi tersebut. “Supaya sebentar enak untuk mengusung bupati sendiri. Atau tak harus mencari koalisi, Kami partai NasDem menargetkan 1 fraksi. Dan kalau bisa 9 kursi nanti kita targetkan untuk pemilihan legislatif 2024,” tutur Wakil Bupati Kepulauan Talaud ini.

Untuk calon-calon legislatif sendiri, Parapaga menjelaskan saat ini NasDem telah memiliki dan menyiapkan para petarung. “Yang pasti untuk kuota caleg-caleg di NasDem sudah overload. Dan untuk semua dapil sudah kelebihan jumlah kuotanya. Sudah berlebihan. Makanya akan kami lakukan survei ke mereka,” terangnya.

Baca juga:  Madsuni Yakin Opster Sintuwu Maroso Jadi Simbol Kemanunggalan TNI dan Rakyat

MAP sapaan akrab Wakil Bupati Talaud, menuturkan hasil survei itu yang menjadi tolak ukur siapa yang dipasang dan belum dalam pileg 2024. “Kita tujuan berpolitik bukan hanya untuk kursi DPRD, tapi untuk menata pemerintahan. Namun pada intinya pada pilcaleg nanti NasDem akan mengusung caleg-caleg yang potensial untuk masyarakat,” pungkasnya.(ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *