Manado,BAROMETERSULUT.com– Komisi Pemilihan Umum(KPU) kota Manado menggelar kegiatan Sosialisasi tahapan Pemilu tahun 2024 kepada stakeholder, Jumat(14/10) di hotel Aryaduta Manado.
Wali Kota Manado diwakili oleh Sekretaris Kota Manado Dr Micler Lakat SH MH dalam kesempatan itu menegaskan dalam kaitan pelaksanaan Pemilu 2024 nanti, peran pemerintah kota diatur dalam 6 pada Undang-undang Pemilu diantaranya dalam kaitan koordinasi keamanan dan dukungan pembiayaan dalam bentuk Hibah baik bagi KPU, Bawaslu, TNI dan Polri.
Dia menjelaskan, khusus dukungan bagi KPU, pemerintah Kota telah menata danah hibah pada kas APBD tahun 2023 sebanyak 2 miliar rupiah.
“Untuk alokasi dana hibah ditata dalam alokasi APBD induk, dan jika dibutuhkan maka akan di tambahkan pada anggaran perubahan”ujar Sekot sambil menambahkan dalam kaitan tahapan hingga pelaksanaan Pemilu serentak 2024 mendatang akan mendukung penuh termasuk netralitas ASN.
Selain Sekot Manado, turut memberikan materi dalam kesempatan itu perwakilan Kapolres Manado, Dandim 1310/Manado ketua dan komisioner KPU dan Bawaslu dan dipandu oleh moderator Willy.
Kegiatan sosialisasi itu di ikuti oleh perwakilan Kapolres Manado, Dandim 1310/Manado, Ketua Bawaslu Kota Manado, para Kapolsek , para Danramil , insan pers dan undangan lainnya.(nando)