Bitung, BAROMETERSULUT.COM-Tim Medis prajurit TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), ke -111 Kodim 1310 Bitung door to door menyambangi rumah warga di Kelurahan Kumersot, Kecamatan Ranowulu, Jumat (18/06/2021).
Kedatangan Tim Medis TMMD ke-111 Kodim 1310 Bitung ini untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada warga.
Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) Satgas TMMD ke-111, Lettu Inf Julen T Kasiaheng mengatakan pihaknya akan memberikan berbagai pelayanan kesehatan kepada setiap warga. Entah itu kata dia, datang langsung ke rumah warga atau datang ke posko kesehatan TMMD.
“Jadi selama kami disini memberikan pelayanan tehadap berbagai keluhan kesehatan yang dirasakaan masyarakat. Kita akan tetap melayani dengan cara datang langsung ke rumah warga maupun datang ke Posko kita. Intinya kami siap untuk memberikan pelayanan kesehatan terhadap warga khususnya warga Kumersot,” ucapnya.
Sementara itu, Yulce Awoah salah satu ibu rumah tangga yang didatangi Tim Medis TMMD menyampaikan terimakasih kepada Tim Medis karena telah datang ke rumahnya untuk memberikan pelayanan kesehatan.
“Saya di datangi bapak-bapak anggota TNI dari Tim Medis TMMD ke-111 Kodim 1310 Bitung. Mereka memberikan pelayanan kesehatan yang baik kepada kami. Pun, tadi saya juga diperiksa dan dilakukan tensi. Mereka juga menyanyakan jika saya memiliki keluhan terkait dengan kesehatan,” terang Yulce, sembari mengatakan jika anggota Tim Medis sangat ramah kepada keluarganya.
(romo)