Babinsa Kodim 1310/Bitung Dampingi Petani Panen Jagung

tni.jagung
BITUNG,Barometersulut.com-Sebagai tindak lanjut dari pelaksanaan tugas pokok,aparat Babinsa 1310-01/Bitung Serka Djems Posumah melakukan pendampingan petani panen jagung di Desa Danowudu Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, Rabu (20/6/2018).

photo_2018-06-20_19-37-32
Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat kepada media ini mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Serka Djems Posumah Koramil 1310-01/Bitung sebagai tuntutan tugas pokok serta ikut bertanggung jawab terhadap upaya khusus pendampingan petani jagung. “Aparat Babinsa merupakan prajurit Teritorial yang berada pada garda terdepan.”ujarnya.

Dia menegaskan bahwa pendampingan yang dilakukan oleh aparat Babinsa ini meliputi pendistribusian bibit dan pupuk, proses pengolahan lahan, penyemaian bibit, perawatan hingga waktu panen sampai pada proses penggilingan hasil panen.

Baca juga:  Kapolres Manado Turun ke Lokasi Perampokan

“Meskipun tugas ini tergolong amat berat yang menyita waktu dan tenaga, namun ini adalah satu tugas negara yang harus dilaksanakan seluruh Babinsa dalam jajaran Kodim 1310/Bitung dengan tanggung jawab penuh. “tandasnya sambil menambahkan pelaksanaan tugas ini juga mendukung kesukseskan pembangunan dalam bidang Pertanian.(Regina.TS)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *