MINAHASA,Barometersulut.com-Komandan Kodim 1302/Minahasa Letkol Inf Juberth Nixon Purnama menghadiri acara pelaksanaan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-22 tahun 2018 yang dibuka oleh Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Steven Kandouw dihadiri sekitar 2000 orang Lansia diselenggarakan di gedung Walenetou Tondano Utara, Minahasa Kamis (7/6/2018).
Wakil Gubernur Steven Kandouw memberikan sambutannya antara lain menjelaskan bahwa pada Tanggal 7 Juli 2018 mendatang Sulut akan menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan Hari Keluarga Nasional (Harganas), dimana kata Steven, tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut adalah untuk memerangi kemiskinan, peningkatan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Utara khususnya kaum Lansia. “Pak Gubernur dalam program kerja Pemprov Sulut terus mendorong agar pada tahun 2019 mendatang seluruh warga Sulut khususnya kaum Lansia 100 % akan menjadi peserta BPJS kesehatan dengan dukungan infrastruktur kesehatan yang memadai. “tandas Wagub Steven sambil meminta agar kaum Lansia turut berdoa bagi ancaman terhadap gerakan anti Pancasila dan gerakan Radikalisme serta aksi terorisme yang saat ini makin marak.
Dalam kegiatan itu Wakil Gubernur meyerahkan penghargaan dan bantuan secara simbolis kepada Lansia, berupa 10 kursi roda dan 1000 Kous, kartu PKH tahap 2, bantuan Natura, bantuan modal dari Pemerintah Provinsi Sulut dan bantuan 25 unit sepeda motor dari APBD Kabupaten Minahasa kepada pendamping PKH.
Sementara itu, Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Juberth Nixon Purnama kepada media ini sangat mengapresiasi dan menyambut positif atas gagasan Pemprov Sulut yang telah menggagas kegiatan ini sekaligus menyerahkan bantuan.
Menurut Nixon, keberadaan para lansia tidak lepas dari eksistensi pemerintah Provinsi Sulut dan Kabupaten Minahasa saat ini, dimana melalui karya,jasa dan kerja telah melahirkan sosok pemimpin yang ada saat ini. “Saya berharap agar generasi muda didaerah ini tetap menghargai jasa para Lansia dengan tetap mengakui keberadaan dan memberikan ruang bagi para lansia untuk berkontribusi dalam setiap akses pembangunan yang ada saat ini. “tandas Nixon sambil menambahkan bahwa karya nyata para Lansia dapat terlihat dari kemajuan pembangunan di Minahasa khususnya di Provinsi pada umumnya yang terjadi saat ini.
Turut hadir pada kegiatan tersebut antara lain Sekretaris umum Sinode GMIM Pdt Evert Tangel, Ketua TP PKK Provinsi Sulut Maya Rita Dondokambey Tamuntuan, Ketua Lansia Sinode GMIM Rosje, Kaban Kesbang Provinsi Sulut Mecky Onibala, Kadis Sosial Provinsi Sulut Rinny Tamuntuan, pejabat Bupati Minahasa Royke Mewoh, Sekda Kabupaten Minahasa Jefry Korengkeng, para tokoh masyarakat/tokoh Agama, para pengurus Lansia Kabupaten/ Kota Se-Sulawesi Utara.(Regina.TS/Warno Detuage )