Tim Penyuluh BPPKP “Garap Lokasi TMMD” Kodim Manado

BAROMETERSULUT.COM,Manado-Kegiatan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD)Ke-97 Tahun Anggaran 2016 wilayah Kodim 1309/Manado,seperti wilayah lain terdiri dari dua program inti yakni pembangunan fisik dan non fisik.Khusus untuk wilayah Kodim 1309/Manado salah satu pembangunan non fisik adalah penyuluhan bidang pertanian oleh Badan Pelaksana Penyuluhan dan ketahanan Pangan (BPPKP) Kota Manado.Adapun materi penyuluhan menyangkut semua hal yang berkaitan dengan
membangun kebun kelapa yakni mulai dari penyemaian bibit,menanam hingga merawat.

Noldy Tambayong,Kelompok Jabatan Fungsional (KJF) kantor BPPKP Kota Manado,Selasa (11/10/216) memberikan penyuluhan Pertanian di lokasi TMMD Kelurahan Bailang lingkungan I Kecamatan Bunaken Darat.

Kepada Barometersulut.com Noldy Tambayong pada intinya menyebutkan secara langsung kegiatan penyuluhan bidang pertanian merasa terbantukkan dengan adanya kegiatan TMMD di Kelurahan Bailang sesuai dengan program dinas.”Kegiatan penyuluhan ini merupakan salah satu bentuk kerjasama dengan TNI melalui Kodim Manado.”ujarnya.

Baca juga:  Lucky Rumopa-Uche Dengah Target Menang 70 Persen For Ganjar- Mahfud di Minut

Dia menjelaskan,jika merujuk pada posisi geografis dan pola hidup warga Kota Manado yang cenderung konsumtif yang beragam itu,maka apapun yang dikelolah (ditanam,red) dengan konstruksi tanah yang subur pasti akan tumbuh dan menghasikan.”Manado ini kota pasar yang subur,apapun yang ditanam pasti tumbuh dan apapun yang dipasarkan pasti laris.”tandasnya sambil menambahkan program TMMD ke-97 ini sangat strategis dalam mendukung dan bersinergis dengan bidang pertanian di kota Manado.

Ditempat yang sama,Perwira Seksi Teritori(Pasi Ter) Kodim 1309/Manado Kapten Inf Jacob Wenas menegaskan kegiatan penyuluhan pertanian merupakan integrasi antara program TMMD ke-97 pada kegiatan pembangunan non fisik dengan pembangunan pemerintah kota Manado dalam bidang pertanian.”Kegiatan penyuluhan pertanian ini bukti kemitraan pemerintah kota Manado melalui kantor BPPKP dengan memanfaatkan media TMMD ke-97 tahun 2016 ini.”ujarnya.

Baca juga:  Opa Gabet di Minut Nodai Dua Anak Gadis Dibawah Umur

Dikatakannya,terkait dengan upaya pembinaan dan pemberdayaan teritori,maka esensinya antara lain meningkatkan peran dan partisipasi semua komponen masyarakat dan kemanunggalan antara TNI AD dan masyarakat,salah satunya adalah kesuksesan pelaksanaan TMMD ke-97 Tahun 2016 di wilayah Kodim 1309/Manado.”Potensi dan prospek bidang pertanian merupakan salah satu pemicu pertumbuhan ekonomi kota ini.”tandas Jacob.

Kepala penerangan Korem (Kapenrem) Mayor Inf Fathan Ali kepada Barometersulut.com mengatakan,bahwa kegiatan penyuluhan bidang pertanian yang digagas Dan Satgas TMMD Letkol Arm Johanes Toar Pioh dengan pemerintah Kota Manado melalui dinas Pertanian itu memberikan pengetahuan dasar tentang tata cara bercocok tanam tanaman kelapa itu secara sistimatis dan produktif mendapat respon positif oleh warga Kelurahan Bailang Lingkungan I Kecamatan Bunaken darat yang mengikuti kegiatan penyuluhan tersebut.img-20161011-wa0012(Regina Sambul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *