Manado,BS- Memasuki hari ke 13 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD)ke-96 di Desa Wuwuk Kecamatan Tareran,Minahasa Selatan,Dandim 1302/Minahasa Letkol Czi M.Andhi Kusuma selaku Dan Satgas bersama Kasdim 1302/Minahasa Mayor Inf.I Ketut Sudana yang juga selaku Wadan Satgas,Sabtu(14/5/2016) melakukan peninjauan ke lokasi sekaligus mengevaluasi progres TMMD tersebut.
Kapenrem 131/Stg Mayor Inf.Fathan Ali dalam pres releasenya kepada Barometersulut.com Minggu(15/5/2016) mengatakan dari hasil kunjungan dan evaluasi capaian program TMMD yang dibuka langsung Gubernur Prop.Sulut Olly Dondokambey itu,hingga hari ke 13 telah banyak kemajuan capaian,diantaranya pekerjaan pengerasan jalan yang menghubungkan desa Wuwuk dan kapoya sepanjang 5.360 M telah mencapai 35 persen dari target dan untuk program pembuatan jamban bagi warga telah selesai sebanyak 12 unit serta program bedah rumah sementara dilaksanakan”Tiga item program pembangunan fisik itu terus digenjot hingga selesai sesuai target kegiatan”tandas Fathan.
Dia menambahkan warga dan pemerintah setempat sangat mengapresiasi komitmen TMMD ini,khusus untuk pengerasan jalan yang menghubungkan antara desa Wuwuk dan desa Kapoya Kecamatan Tareran sepanjang 5.360 M,dimana jalan itu nantinya akan membuka keterisoliran akses perekonomian dan sosial antara kedua desa,sementara pembuatan jamban mendapat respon positif dari warga”Hampir semua program pembangunan fisik dalam kegiatan TMMD ini memamg tepat sasaran,tepat guna serta sangat dibutuhkan oleh pemerintah dan masyarakat yang menjadi sasaran TMMD ke 96 tahun 2016 di wilayah korem 131/Stg yang dilaksanakan diwilayah Kodim 1302/Minahasa tepatnya di desa Wuwuk Kecamatan Tareran”ungkapnya.(Regina.TS).