Wabup Talaud Berang, Tuding CV Jaya Sakti Kontruksi Rusak dan Gunakan Kantor PKK Talaud Jadi “Direksi Keet” Tanpa Izin

Talaud, BAROMETERSULUT.com– Pihak Ketiga mitra kerja Balitbangda Kabupaten Kepulauan Talaud CV Jaya Konstruksi dituding perusahaan yang tidak profesional bahkan cenderung mencari untung sebanyak-banyaknya dalam beroperasi.

Pasalnya, saat mendapat proyek Rehabilitasi kantor Bapelitbang Kabupaten Talaud pihak CV Jaya Konstruksi tidak mendirikan Direksi Keet namun menggunakan kantor PKK Kabupaten Talaud.

Jadi diduga pihak kontraktor menghemat anggaran pendirian Direksi keet dengan menggunakan gedung kantor PKK ini.

Ironisnya, selain menggunakan sebagai pengganti Direksi keet tanpa bermohon secara resmi kepada pemerintah dalam hal ini TP PKK Kabupaten Talaud, akibat pemanfaatan itu saat ini gedung milik PKK itu dalam keadaan rusak.

Pantauan media ini, saat ini kantor PKK itu kondisi parah, yakni pintu dirusak, ruangan rusak, kain pintu jendela hilang dan tampak jorok dan tidak layaknya kantor.

Baca juga:  Buka Token ANBK di SD Inpres Sukur, Pjs Bupati Minut Reza Dotulung Apresiasi Kesiapan Dinas Pendidikan

Bahkan, beberapa waktu lalu gedung dalam kantor PKK ini didatangi aparat Polres Talaud, dimana pemicunya diduga karena tempat ini dijadikan tempat penampungan perempuan dan lokasi pesta miras.

Ketika dikonfirmasi terkait hal ini, Wakil Bupati Talaud Moktar Arunde Parapaga, Jumat (17/2) mengatakan kekesalannya terhadap sikap dan tindakan sepihak, tidak bertanggung jawab serta tidak profesional.

” Yang pasti ini satu kesalahan fatal, kantor PKK yang tahun lalu baru direnovasi dijadikan Direksi Keet tanpa ijin dan dirusak tanpa alasan dengan tidak bertanggung jawab” tandas Parapaga sambil meminta pihak berwajib mengusut pelaku atau pihak terkait pengrusakan gedung PKK ini untuk dapat mengembalikan kondisi kantor PKK ini seperti selesai direnovasi beberapa waktu lalu.(nando)

Baca juga:  KPU Talaud Gelar ToT Bagi PPK dan PPS Se Kabupaten Talaud

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *