Hadiri Komsos TNI dengan Apem, Ini Kata Kapolres Kepulauan Talaud

Talaud, BAROMETERSULUT.com– Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dandung Putut Wibowo, SIK,SH,MH bersama Dandim 1312/ Talaud Letkol Inf Agus Ariyanto, Bupati diwakili Asisten Ekbang Sekda Habel Salombe, S.Pd,MM, Sekretaris Perindag Moc S Udang, Kasubag Umum Disdalduk Catrin Lembong dan Penyuluh Kabupaten Kepulauan Talaud Stinje Pangurian mengikuti Komsos TNI dengan Aparat Pemerintah (Apem) Tahun 2022 secara Virtual / Daring.

Diketahui, giat yang mengusung  Tema “Peran Aparat Pemerintah dalam rangka Akselerasi Pemulihan Ekonomi Nasional untuk indonesia pulih lebih cepat bangkit lebih kuat pasca Pandemi Covid 19” dilaksanakan di ruang Vicon Kodim 1312 Talaud, Rabu (31/8/).

Adapun kegiatan ini bertujuan untuk membangun pengertian dan kebersamaam serta keikut sertaan komponen bangsa dalam pertahanan negara.

Baca juga:  Hebat! Gubernur Olly Dondokambey Terima Penghargaan Dari KPK

“Komunikasi ini juga penting karena dapat menyamakan Visi, Misi dan Persepsi bahwa dalam membangun ketahanan Nasional yang berkelanjutan harus melibatkan seluruh komponen bangsa.”ujar
Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dandung Putut Wibow,SIK,SH,MH.

Kapolres mengatakan bahwa akan mendukung 100 persen seluruh program bersama Pemerintah, dimana ini merupakan program untuk kesejahtraan bagi warga masyarakat.

“TNI – Polri dan Pemerintah akan terus  berkolaborasi guna meningkatkan dan mewujudkan pemulihan ekonomi khusus nya di talaud untuk pulih lebih cepat bangkit lebih kuat pasca pandemi covid 19 di wilayah Kabupaten kepulauan Talaud”, ujar Kapolres Talaud AKBP Dandung Putut Wibow,SIK,SH,MH.(nando)

Pos terkait