Sarundajang Nyatakan Siap Menangkan Pasangan Olly Dondokambey-Steven Kandou

Manado,BS –Mantan Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang(SHS) akhirnya secara terbuka dan tegas menyatakan dukungan penuh terhadap calon Gubernur pasangan Olly Dondkambey dan Steven Kandou.” Saya siap memangkan pasangan Olly Dondokambey pada pilgub 9 Desember 2015 mendatang,”tutur SHS, Sabtu(26/9) pada saat memberi tanggapan atas buku yang dikarang Olly Dondokambey” Membumikan Trisaksi melalui Nawacita,” di hotel Grand Puri.
Dia bahkan menegaskan akan melakukan upaya dan strategi politik untuk memenangkan pasangan Olly-Steven tidak setengah-setengah, tetapi akan all out secara total “ Saya mendukung dan memenangkan beliau 100 persen, bukan 50 persen” tegas Sarundajang.
Sehubungan dengan buku Trisakti yang diluncurkan, SHS turut memberikan penilaian dan pandangan khusus terhadap sosok Olly Dondokambey yang terbilang sangat sukses sebagai Anggota DPR-RI dan bertugas selaku bendahara umum PDI-Perjuangan.” Buku ini luar biasa, dan ini juga sangat tepat dijadikan visi misi Olly Dondokambey dalam pencalonan Gubernur Sulut.” tandasnya. sambil menambahkan program Nawacita dalam Trisakti perlu diwujudkan.
Selain menghadirkan mantan Gubernur Sulut SHS, Kegiatan diskusi buku yang dimoderatori Michael Umbas ini menghadirkan pembicara Boni Hargens, J. Osdar dan Reiner Ointoe, itu juga turut dihadiri Ketua DPRD Sulut Steven Kandouw, Bupati Mitra James Sumendap, Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang, politisi, budayawan, akademisi dan undangan lainnya.(nando).SHS PDL

About Redaksi Barometer Sulut

Check Also

Libatkan Masyarakat Awasi Pemilu, Bawaslu Bolmut Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif

Bolmut, BAROMETERSULUT.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten  Bolmut menggelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif, Selasa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Ramalan Cuaca



Alamat Redaksi;
Jln Gandaria XI Nomor 29 Griya Paniki Indah, Mapanget Kota Manado-Sulut 
email: [email protected]