Dirut RSUP Prof.R.D Kandou Manado Buka Sosialisasi Aplikasi TEMANDIRI Kepada RSUP Kariadi Semarang

Manado,BAROMETERSULUT.com- Pihak RSUP Prof dr R D Kandou Manado kembali melakukan sosialisasi aplikasi TEMANDIRI,kali ini kepada RSUP Kariadi Semarang melalui Zoom meeting, di aula RSUP Kandou, Senin (8/8/2022).

Diketahui bahwa apresiasi untuk aplikasi TEMANDIRI sebelumnya juga sudah ada ketertarikan dari RSUP M Djamil Padang sehingga tahun 2021 lalu, RSUP Kandou melakukan Brainstorming dengan RSUP M Djalil Padang.Kala itu, RSUP Djamil Padang berkeinginan menerapkan aplikasi TEMANDIRI yang merupakan inovasi dari RSUP Kandou.

Direktur Utama RSUP Prof dr R D Kandou Manado, Dr dr Jimmy Panelewen, SpB-KBD, saat membuka kegiatan sosialisasi tersebut menyampaikan bahwa TEMANDIRI adalah suatu sistem yang sangat baik di gunakan untuk manajemen atau SDM yang ada di RSUP Kandou Manado.

Baca juga:  Cek Kondisi Senpi dan Ranmor Dinas Personel, Ini Arahan Kapolres Kepulauan Talaud

“Bersyukur sekali TEMANDIRI ini telah mendapatkan Haki dan telah diserahkan ke yankes. Semua sistem yang dibuat akan menjadi baik jika diimplementasikan dengan baik,” ungkap Jimmy Panelewen.

Menurut Panelewen, sistem ini dinilai akan mempermudah mengontrol kinerja dari setiap pegawai yang ada di RSUP Kandou.

Sementara Direktur SDM Pendidikan dan Umum (SPU) RSUP Kandou, Dr dr Ivonne E Rotty, M Kes, yang menciptakan aplikasi TEMANDIRI saat mengikuti pelatihan kepemimpinan nasional tingkat II tahun 2020 silam, dirinya sangat bersyukur bisa berbagi ilmu ke RSUP Kariadi Semarang yang tertarik dengan sistem aplikasi ini.

“Ini adalah aplikasi strategi kebijakan untuk menghasilkan output yang bermanfaat bagi kita semua,” katanya.

Baca juga:  Pemerintahan OD-SK Komitmen Dorong Sektor Perikanan, Ini Capaiannya

Dijelaskannya, aplikasi TEMANDIRI ini diciptakan juga karena melihat kondisi dan situasi saat Pandemi Covid 19, serta menyikapi perkembangan jaman saat ini yang masuk Revolusi Industri 4.0.

“Kita dituntut melakukan inovasi-inovasi dengan terus memberikan pelayanan yang bermutu. Saat ini Aplikasi TEMANDIRI sudah 100 persen berhasil di terapkan di RSUP Kandou dan inovasi ini telah terintegrasi dengan biro kepegawaian,” pungkas Ivonne Rotty.(**/gerald)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *