Jelang Paskah Nasional, Kapolres Kepulauan Talaud Perintahkan Jajaranya Tingkatkan Patroli Malam

Talaud,BAROMETERSULUT.com-Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dasveri Abdi, SIK memimpin upacara kepada Personil Polres dan Polsek untuk meningkatkan Patroli malam hari diwilayah Kabupaten Kepulauan Talaud, Senin (09/05/2022) dilapangan Mapolres.

Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dasveri Abdi, SIK dalam sambutanhya menegaskan kalau Patroli tersebut sebagai wujud untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di Kabupaten Kepulauan Talaud.

Dia juga menambahkan bahwa selain memberikan rasa aman dan nyaman, juga mencegah tindak kriminalitas dan gangguan keamanan lainnya jelang kegiatan Nasional yang nantinya akan digelar di Kabupaten.

”Patroli malam akan menyasar ke sejumlah wilayah yang rawan atau tempat- tempat kawasan-kawasan keramaian, sekaligus memberikan pencerahan kamtibmas guna menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif jelang persiapan menghadapi paskah nasional di kabupaten Kepulauan Talaud” tandas Abdi.

Baca juga:  Resmi Jabat Dua Periode, ODSK Gelar Ibadah Syukur

Apel pagi ini merupakan apel perdana setelah melaksanakan cuti hari raya Idul fitri , dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasi, Kaspkt, Perwira dan Bintara serta ASN.

Kabupaten Kepulauan Talaud akan menjadi tuan rumah perayaan Paskah Nasional 17 Mei 2022, yang bakal dihadiri sejumlah Menteri, pejabat pemerintah pusat, para pemimpin organisasi Agama Kristen serta ribuan umat Kristen dari berbagai penjuru.(nando)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari BAROMETER SULU di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *