Manado, BAROMETERSULUT – Ketua DPD Banteng Muda Indonesia (BMI) Sulawesi Utara (Sulut) Rio Dondokambey genap berusia 26 tahun hari ini, Minggu (21/11).
Ucapan dan doa pun terus berdatangan dari beragam kalangan. Tak ketinggalan, postingan-postingan di media sosial ramai mengucapkan selamat ulang tahun kepada sosok putra sulung Gubernur Olly Dondokambey tersebut.
Salah satunya, Ketua BMI Minahasa Utara (Minut) Joutje Dengah. “Selamat Ulang Tahun Bung ??? ???????????,” kata Uche sapaan akrab ketua Askab PSSI Minut tersebut.
Senantiasa diberikan kesehatan dan hikmat dari Tuhan Yang Maha Esa di tengah banyaknya tanggung jawab pelayanan terhadap masyarakat luas dan besar.
“Umur panjang, sehat selalu dan sukses terus,” tuturnya.
Profil Rio Alexander Jeremia Dondokambey. BS
Usianya masih sangat muda. Tapi ia sudah dipercaya mengemban amanah sebagai pucuk pimpinan organisasi besar di Sulawesi Utara (Sulut).
Ia dipercaya sebagai Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Sulut periode 2020-2025.
Ia terpilih secara aklamasi melalui Musyawarah Provinsi (Musprov) Kadin Sulut yang digelar di Hotel Peninsula, Kota Manado, Selasa (27/10/2020).
Pada musprov tersebut, pengusaha muda ini satu-satunya calon yang mendaftar dan memenuhi syarat.
Ketua Kadin Sulut 2015-2020 Hangky Arter Gerungan (HAG) tak maju kembali karena ingin kaderisasi di kadin.
Pemuda itu adalah Rio Alexander Jeremia Dondokambey. Lebih sering ditulis Rio Dondokambey.
Ia termasuk ketua kadin tingkat provinsi termuda di Indonesia.
Sebelumnya, beberapa nama disebut-sebut bakal maju menggantikan HAG.
Hanya saja, hingga pendaftaran calon ketua ditutup, Jumat 24 Oktober 2020, hanya Rio yang mendaftar dan memenuhi syarat semua.
Syarat dimaksud di antaranya pernah atau sedang menjabat ketua kadin tingkat kabupaten/kota.
Juga bersedia memberi kontribusi Rp 250 juta untuk musprov.
Program Kadin
Seusai terpilih, Rio menegaskan akan mengolaborasi potensi pengusaha milenial dan para senior di Kadin Sulut.
Ia berharap kolaborasi itu bisa menjadi kunci untuk menjawab apa yang menjadi kendala usaha di Sulut selama ini.
“Milenial tentunya sangat paham dengan teknologi. Bukan berarti para senior tidak paham, tetapi bisa ada kolaborasi bersama untuk menjalankan program kerja yang lebih baik,” tuturnya.
Rio berjanji akan terus bersinergi dengan Kadin pusat dan pemerintah daerah.
“Pastinya Kadin Sulut juga harus mempererat hubungan dengan pemerintah provinsi,” ujarnya kepada Tribun Manado.
Ketua Organisasi Lain
Rio Dondokambey juga saat ini masih menjabat ketua di beberapa organisasi.
Di antaranya Ketua Kadin Kabupaten Minahasa Utara sejak 29 Januari 2020.
Juga Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulut periode 2019-2020.
Saat itu, Rio juga terpilih secara aklamasi sebagai Ketua KNPI Sulut melalui Musyawarah Daerah (Musda) XIV di Hotel Mercure Minahasa, Sulawesi Utara, Rabu (27/11/2019) malam.
Pria yang pernah mengenyam kuliah di Amerika Serikat ini juga masih menjabat Ketua Hari Electronic Sports (Esports) Provinsi Sulawesi Utara.
Ia resmi dilantik oleh Ketua Harian Pengurus Besar (PB) Esports Indonesia (ESI) Irjen Pol Bambang Sunarwibowo pada 14 Maret 2020 lalu.
Pentas Nasional
Selain berkiprah di Sulut, Rio juga tercatat sebagai pengurus elite organisasi tingkat nasional.
Rio saat ini mengemban amanah sebagai Wakil Bendahara Umum (Wabendum) Pengurus Nasional Karang Taruna periode 2020-2025
Karang Taruna adalah organisasi sosial yang membaktikan dirinya dalam membantu masyarakat.
Di organisasi ini, Rio mendampingi Gibran Rakabuming Raka sebagai Ketua Umum Majelis Pertimbangan Karang Taruna.
Gibran adalah Putra Presiden RI Joko Widodo. Saat ini Gibran terdaftar sebagai Calon Wali Kota Solo.
Pengurus Karang Taruna periode 2020-2025 ini benar-benar dream team.
Di dalamnya berisi tokoh tokoh tingkat nasional dan jumlah pengurus intinya tidak sampai 30 orang.
Selain Gibran, juga ada Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat), Arteria Dahlan (anggota DPR RI), Wahyu Sanjaya (DPR RI), Budhy Setiawan (DPR RI), dan Doni Akbar (DPR RI).
Karier Politik
Walau memegang jabatan strategi di tingkat provinsi maupun nasional, Rio tak sungkan mengawali karier politik dari bawah.
Rio bersedia memegang jabata Ketua PAC PDIP Kecamatan Wenang, Kota Manado.
Momen spesial itu mewarnai Musyawarah Anak Cabang (Musancab) PDIP Kota Manado di Kantor DPD PDIP Sulut, 1 Agustus 2020 lalu.
Rio termasuk dalam 11 Ketua PAC PDIP Kota Manado bersama struktur lengkap dilantik langsung Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey.
Kesediaan Rio memimpin PDIP tingkat kecamatan (PAC), membuat Wakil Ketua PDIP Sulut Steven Kandouw menyatakan bangga dan terharu atas momen yang dianggapnya ekstra ordinary.
“Padahal dia putra Bendahara Umum PDIP sekaligus Gubernur Sulut. Tapi ia mau berkarier dari bawah dari Ketua PAC,” ucap Steven yang juga mantan Ketua DPRD Sulut ini.
Menurut Steven, hal itu sekaligus bagian dari proses mentoring dan rekruitment politik yang berjenjang. Bukan karbitan.
(***)