MANADO, BAROMETERSULUT.com – Enam Parpol yaitu PDI-Perjuangan, PKB, PPP, Gerindra, Perindo dan PSI yang mengusung dan mendukung Cagub-Cawagub Olly Dondokambey SE dan Drs Steven OE Kandouw terus all out untuk menghadapi Pilgub 2020 nanti.
Seperti DPW PKB Sulut yang menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Pemenangan Olly-Steven di Whizz Prime Hotel Kawasan Megamas Manado, Minggu (27/09/2020) malam ini.
Cawagub Steven Kandouw yang hadir langsung pada Rakorwil ini mendapat support langsung dari peserta Rakorwil.
Tak tanggung-tanggung pada Rakorwil Pemenangan Olly-Steven ini, PKB Sulut datang full team, yaitu lengkap semua pengurus DPC dan para anggota DPRD PKB se-Sulut.
Cawagub Steven pun mengapresiasi serta terima kasih pada komitmen dan keseriusan DPW PKB Sulut dalam memenangkan Cagub-Cawagub Olly-Steven di Pilgub 9 Desember nanti.
“Semua partai pengusung dan pendukung kita kerja bersama-sama untuk menangi Pilgub Sulut nanti,” tegas Cawagub Steven usai acara malam ini. (*/abx)